Tim eLKaPe Indonesia Menggapai Puncak Kerinci 3.805 Mdpl


TANGERANG – Pendakian gunung kerinci 3.805 Mdpl (Kersik Tuo – Jambi) akhirnya dapat dilakukan dengan lancar sesuai dengan rencana. Tim pendaki gunung dari eLKaPe Indonesia kali ini berjumlah 16 orang dan berasal dari berbagai daerah, diantaranya Tarakan, Banjarmasin, Sidoarjo, Tangerang, Palembang, Bandung dan Jakarta. Sebelumnya, semua anggota tim pendaki berkumpul di Base Camp Johan Kerinci pada Jum’at pagi tanggal 17 Nopember 2012.

Pendakian gunung Kerinci dimulai setelah selesai sholat Jum’at, yaitu jam 15.00 WIB. Dengan didampingi oleh 2 porter, akhirnya tim bergegas menuju target hari pertama pendakian yaitu Shelter 1.

Trek pendakian Kerinci dimulai dari Gerbang Pintu Rimba, Pos 1, Pos 2, Pos 3 dan kemudian Shelter 1. Medan yang ditempuh masih agak landai dan tidak terlalu menanjak. Dan sekitar pukul 20.00 WIB, akhirnya seluruh tim telah tiba di Shelter 1 yang menjadi tempat membuka tenda sebelum melanjutkan pendakian menuju Shelter 3 Gunung Kerinci.

Pendakian hari kedua, yaitu Sabtu tanggal 18 Nopember 2012 dimulai pada pukul 09.00 WIB. Tim kembali melanjutkan pendakian Kerinci untuk menuju Shelter 2 dan 3. Dengan medan pendakian yang cukup terjal dan trek mendaki yang panjang, terutama trek Shelter 2 menuju Shelter 3.

Sekitar pukul 14.30 WIB, seluruh tim akhirnya tiba di Shelter 3. Lokasi untuk membuka tenda pada Shelter 3 agak terbuka tanpa ada pohon tinggi di sekeliling lokasi. Dan ketinggian Shelter 3 ada pada ketinggian 3.300 Mdpl. Cuaca pada saat itu cerah namun berkabut dan suhu pada malam harinya tidak terlalu dingin.

Minggu jam 03.30 pagi, tim bersiap untuk melakukan pendakian menuju Puncak Gunung Kerinci. Namun, hujan sudah mulai turun, dan akhirnya rencana summit harus ditunda sampai hujan sedikit reda.

Pada jam 05.00 pagi, hujan sudah mulai reda. Tim memutuskan untuk berangkat melakukan pendakian menuju puncak gunung Kerinci. Jalan yang dilewati kombinasi antara jalan berpasir dan jalan berbatu kerikil. Meski begitu, tim tetap semangat dalam menggapai puncak Kerinci.

Minggu tanggal 19 Nopember 2012, mendekati jam 08.00 WIB seluruh anggota tim akhirnya menggapai puncak Kerinci yang merupakan gunung berapi tertinggi di Indonesia. Dan cuaca pada saat itu pun sangat cerah dengan suhu rata-rata 8 derajat. Diatas puncak, tim menikmati pemandangan kawah Kerinci dan tampak jelas Samudera Hindia dari atas puncak.

Tim eLKaPe Indonesia di Puncak Kerinci 3.805 Mdpl

Setelah 1 jam menikmati kemegahan dari atas ketinggian Kerinci, akhirnya tim bergegas turun kembali menuju Shelter 3. Dan pada jam 12.30 siang, kondisi hujan menemani perjalanan tim pada saat turun dari Shelter 3. Jalan tanah yang berubah menjadi licin dan berbentuk lumpur agak sedikit menyulitkan tim. Meski begitu, semua anggota tim dapat kembali ke Base Camp Johan Kerinci dengan selamat pada hari Minggu 18 Nopember 2012 jam 19.00 WIB.

(admin)